TIPS JUAL-BELI BARANG PRELOVED / SECOND HAND DI CAROUSELL!

Monday, July 17, 2017 Ester Herliana 0 Comments

Hai everyone! Di post kali ini aku mau sharing tips jual-beli barang preloved menggunakan aplikasi CAROUSELL yang menjadi andalanku. Mungkin buat beberapa kalian belum tau isitilah 'preloved'. Jadi preloved items itu adalah barang pribadi yang masih layak pakai atau isitilah lainnya adalah BABE (barang bekas) - Second hand


Produk makeup gak ada hentinya berinovasi dan mengeluarkan produk terbaru.dan sebagai blogger yang fokus menulis di bidang beauty. Aku selalu ingin up-to-date review produk kosmetik, skincare, ataupun fashion. Tidak sedikit juga brand kecantikan men-sponsori ku untuk review produk mereka. So, banyak banget barang makeup menumpuk di kamarku. Nah dibandingkan kebuang, menjual barang di preloved adalah pilihan cerdas!

Sebagai seorang blogger, pastinya aku sangat terbantu dengan adanya aplikasi yang memfasilitasi untuk menjual ataupun membeli barang preloved. Karna gak mau ribet biasanya aku memilih mobile apps yang easy to use, CAROUSELL menjadi salah satu aplikasi andalanku. Carousell tersedia di dua paltrform website dan mobile apps. 


Untuk apps kalian bisa langsung download di appstore, playstore atau di https://id.carousell.com/app 
Untuk website kalian bisa kunjungi https://id.carousell.com/

Bagaimana cara menjual barang preloved di Caorusell?

Kali ini aku akan sharing step-step jual barang preloved menggunakan aplikasi mobile dan tips and tricks agar barang yang kalian jual cepat SOLD OUT! Stay tune~

Step 1:
Create account dan jangan lupa verified email kalian agar barang yang kalian jual muncul di list aplikasi carousell.


**Tips : Jika kalian blogger , cantumkan url blog atau instagram kalian di bio (agar dianggap TRUSTED SELLER dan juga sebagai salah satu media lain pembeli komunikasi dengan kita). Selain itu, bisa menjadi media promosi juga, 

Step 2 : 
Klik button 'Sell', kemudian upload barang yang kalian mau jual. Salah satu keuntungan menggunakan mobile apps, carousell menyediakan editing tool agar produk yang kita jual bisa terlihat lebih menarik.


**Tips : 
1. Untuk judul, gunakan informasi selengkap mungkin (cantumkan shade jika ada). Jika shade / varian warna yang kalian jual banyak, bisa cantumkan di bagian caption foto. 
2. Dari 1 produk yang dijual upload beberapa foto dan se-detail mungkin. Dari packaging, isi, dan expired date. 
3. Di bagian caption foto cantumkan kondisi produk (contoh : kondisi produk masih 98%)
4. Cantumkan juga pengiriman dari mana dan pembayaran, agar meminimalisir pertanyaan pembeli sperti "Kak, dikirim dari mana? Transfer lewat bank apa?"
5. Tuliskan yang jelas barang yang kalian jual PRELOVED atau NEW (bisa kalian tulis di bagian judul).
6. Paling penting jadi SELLER yang JUJUR! :)

Siap-siap di chat oleh pembeli! Aku baru upload produk jualan makeuku kurang lebih 1 jam, langsung ada pembeli yang book 3 item jualanku. Wih, mantabs banget nih jualan di CAROUSELL..

Step 3 :
Accept offer dari pembeli, segera balas pesan mereka. Jika sudah deal, ganti status produk menjadi "Reserverd". Cepat dan praktis ya?


Step 4 :
Jika pembeli sudah transfer dan barang sudah dikirim. Segera ganti status produk menjadi 'Sold'. 

Sangat mudah dan aman ya? Aku sangat suka menjual barang preloved di Carousell, karena pembeli berinterkasi langsung dengan penjual. Pembeli langsung memilih mana buyer nya. Jadi gak ada perantara untuk menjual produk. Selain itu, prosedur nya mudah dan gak ribet. Yuk jual barang kalian yang gak kepakai, di Carousell kalian bisa menjual banyak produk dari berbagai kategori. 

Untuk kalian yang mau melihat barang preloved yang aku jual bisa kunjungi akun ku di :
https://id.carousell.com/esterherliana


Bagaimana membeli barang preloved di Caorusell?

Untuk kalian sebagai pembeli, aku juga mempunyai tips and tricks gimana sih cara memilih seller yang aman?

1. Cek akun dari penjual
Gak ada salahnya banyak-banyakin 'kepo' ke seller, lihat seluruh postingan dan komentar atau testi dari buyer lain. Cek juga bio-nya, Jika menuliskan link media sosial, kalian bisa mengira-ngira apakah trusted seller atau tidak.

2. Sebelum browsing barang preloved, cek harga pasaran.
Jangan mau untung malah buntung ya, Sebelum membeli, cek dulu harga pasaran barang baru nya berapa dan bandingkan harga preloved dan kondisi produk. 

3. Gak ada salahnya coba tawar harga
Enaknya di carousell, kalian bisa mencoba tawar menawar dengan seller. Jika memang harga nya belum pas, gak ada salahnya untuk coba menawar. Siapa tau dikasih diskon. Tawar boleh, tapi jangan sadis juga ya gais~

4. Jika puas dengan penjual, jangan lupa kasih rate.
Mungkin kadang kita risih dengan penjual yang selalu bilang "Jangan lupa rate ya, sist!". Tapi gak ada salahnya untuk memberikan feedback terhadap penjual. Toh gak makan waktu lama juga. Siapa tau next order dikasih diskon dan jadi bisa langganan :). Selain itu, membantu lapak orang itu ibadah loh :p

Sekian tips dan trick untuk mejual atau beli barang preloved. Semoga post kali ini membantu kalian ya. Selain kategori beauty dan fashion, masih banyak katergori barang yang bisa kita beli di Carousell. Salah satunya kategori fotografi, kalian bisa temukan beragam produk yang dibutuhkan. Lengkap banget!

https://id.carousell.com/categories/photography-6/

Happy selling and shopping!


  

You Might Also Like

0 komentar: