[REVIEW] Mencoba Produk Lotion Lokal Berkualitas dari Herborist Natural

Sunday, August 26, 2018 Ester Herliana 1 Comments

Aku inget banget, produk perawatan tubuh berunsur Bali itu hits banget dari jaman aku masih duduk di bangku sekolah. Karena dulu belum jamannya online shop dan e-commerce, setiap ada temen atau keluarga yang pergi ke Bali pasti titip lulur badan sampe stok banyak di rumah. Produk asal Bali terkenal murah dan berkualitas baik. Kalian pernah dengar gak salah satu Brand lokal: Herborist? Brand yang beberapa perkembangan produknya terinspirasi dari budaya Bali ini dikelola oleh PT Victoria Care Indonesia yang memiliki pabrik di Kota Semarang dan kantor pusat di ibukota, Jakarta. Produk perawatan tubuh nya terkenal mampu merawat kulit secara alami dan memiliki hasil yang optimal.


Mengambil unsur alami dari Bali, produk ini memiliki logo penari Bali dengan berlatar belakang sunset khas pulau dewata yang indah. Selain itu macam produk nya banyak dan harganya sangat terjangkau. Salah satu rangkaian produk favourit dari Herborist adalah Zaitun Series nya. 


Ke-empat produk di atas sudah aku coba dan kalian harus tau semua produknya itu bagus banget. Sesuai dengan klaimnya semuanya itu sangat aman di kulit karena terbuat dari bahan alami. Aromanya juga enak banget! Kalau disuruh memilih, produk yang paling aku suka dan menjadi andalanku itu adalah Herborist Body Lotion Zaitun.

Untuk memilih produk body lotion, pastinya aku memilih produk yang ringan dan cepat menyerap di kulit. Kenapa? Karena sehari-hari aku terbiasa berada di ruangan ber AC yang membuat kulit aku cepat sekali kering. Kadang aku suka re-apply berkali-kali agar meyakinkan kulitku terus terjaga kelembabannya. Nah, produk body lotion dari Herborist ini membuat aku jatuh cinta dari pemakaian pertama! Benar-benar bisa membuat kulit ku terasa lembab dan enggak lengket. Mau aku re-apply berkali kali pun tetap nyaman dipakai dan cepat menyerap. Penasaran kan? Langsung simak review nya ya ❤


Klaim:
Herborist Body Lotion Zaitun adalah pelembab tubuh dengan kandungan Minyak Zaitun yang dapat melembabkan, menutrisi, dan menghaluskan kulit. Body lotion ini diperkaya dengan Vitamin E yang berfungsi sebagai anti-oksidan yang dapat membantu memperlambat proses penuaan dini pada kulit. Selain itu, produk ini juga memiliki kandungan whitening yang dapat membuat kulit terlihat lebih cerah dan terdapat kandungan UV Filter untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Kemasan:
Kemasan produk ini sangat praktis karena berbentuk pump. Di bagian aplikator pumpnya juga terdapat capitan penahan pump, jadi praktis dan anti bocor kalau mau dibawa travelling.


Kemasan botolnya juga berwarna bening, jadi kita bisa melihat langsung isi dari produknya. Di bagian belakang kemasan, terdapat informasi yang sangat lengkap: expired date, komposisi, informasi produksi, no POM dan informasi produk.


Tekstur dan Aroma:
Sejujur-jujurnya seperti yang aku bilang dari awal, produk body lotion ini sudah membuat aku jatuh cinta dari pemakaian pertama. Aromanya sangat menyegarkan dan alami. Cukup tahan lama juga, biasa aku pakai di pagi hari sebelum berangkat kerja dan aroma gak menyengat. Jadi membuat tubuh terasa segar dan wangi sepanjang hari! Teksurnya juga sangat ringan, enggak ada rasa lengket sama sekali dan cepat banget meresap ke kulit.


Cara Penggunaan :
1. Tuangkan produk secukupnya ke telapak tangan.
2. Usapkan secara merata ke seluruh tubuh.


Biasanya aku menggunakan rutin setelah mandi dan sebelum tidur. Biasanya juga aku re-apply di saat kulit terasa kering terutama pada kulit yang sering terasa kering.

Harga :
Untuk satu botol berisi 145ml, body lotion ini dibandrol seharga Rp. 17.000,-. Super worth it kan? Menurutku produk ini super recommended dengan kualitas baik dan harga yang cukup murah.

Conclusion :
Aku super suka dengan produk ini! Makin lama aroma nya sangat melembutkan dan menyegarkan. Untuk dipakai aktifitas outdoor atau indoor, produk ini sangat cocok dipakai dikondisi apapun. Semua produk dari Herborist ini juga sudah lulus BPOM jadi terbukti aman dan alami.


Where to buy?
Untuk rangkaian produk dari Herborist kalian bisa membeli produk ini di Indomaret atau offline store yang ada di beberapa kota (check store di sini). Untuk online store kalian bisa temukan di : https://omahgeulis.com/.


Untuk kalian yang ingin tau dan update tentang produk dari Herborist, langsung folow instagram nya ya di @herboristnaturalcare.

Thanks for reading! ❤

1 komentar:


[REVIEW] Betadine Feminine Wash & Wipes Gentle Protection
Produk Aman Untuk Merawat Area Kewanitaan

Tuesday, August 07, 2018 Ester Herliana 1 Comments

Menjaga area kewanitaan itu menurutku susah-susah gampang. Jika salah perawatan bisa-bisa malah jadi masalah dan sarang penyakit. Walaupun kelihatannya sepele, organ intim itu membutuhkan perhatian ekstra untuk setiap wanita apalagi ketika menstruasi datang. 

Saat menstruasi, kondisi leher rahim akan lebih terbuka dari kondisi biasanya. Sehingga, memudahkan bakteri masuk ke dalam rahim. Karena itu, aku biasanya menggunakan produk khusus antiseptik dari Betadine Feminine Hygien  (kemasan pink) untuk merawat area intim. Tapi produk ini hanya aku gunakkan di keadaan tertentu, misalnya ketika keputihan atau vagina terasa gatal dan iritasi. Dari sekian banyak produk yang dijual di pasaran, aku selalu mempercayakan kesehatan organ intimku dengan produk dari Betadine. Sudah terbukti sejak lama, Betadine menjadi spesialis antiseptik dan andalan untuk masalah area kewanitaan. Good news! Tahun ini, Betadine meluncurkan produk terbaru nya yaitu: Betadine Feminine Wash & Betadine Wipes. 


Sebenarnya, organ intim (vagina) memiliki banyak bakteri baik yang sifatnya melindungi. Bakteri tersebut dapat menghasilkan antibiotik alami yang dapat mencegah bakteri buruk menyerang vagina. Bakteri ini juga menjaga keseimbangan tingkat keasaman (pH) di angka 4.5. Sabun biasa mengandung pH 9-10 dan dapat mengganggu pH natural area kewanitaanBakteri lactobasili (bakteri baik) harus dijaga agar tetap seimbang jumlah dan kualitasnya. Banyak penelitian mengatakan cairan pembersih vagina akan membersihkan area vagina secara keseluruhan, termasuk bakteri baik yang ada di area organ intim. Tapi, berbeda dengan produk terbaru dari Betadine ini!


Betadine Feminine Wash/Wipes mengandung prebitoic yang mendukung pertumbuhan bakteri baik. Produk ini terbukti aman digunakkan sehari-hari, karena didesain secara eksklusif untuk membersihkan area kewanitaan dengan formula Tri-Care yang terbuat dari bahan alami. Bukan hanya itu, Betadine Feminine Wash Foam dapat menyeimbangkan pH di angka pH 3,5-4,5.

Kandungan utama Betadine Feminin Wash /Wipes:
PREBIOTIK: Menjadi "makanan" untuk pertumbuhan dan meningkatkan kualitas bakteri baik di area kewanitaan. Sehingga, bakteri baik yang ada di area organ intim akan terjaga jumlah dan kualitasnya untuk dapat melindungi organ intim secara alami.

IMMORTELLE: Bunga ini tumbuh di Perancis dan sering disebut buga abadi karena, bunga ini akan menjaga bentuk dan warna setelah kering. Ekstrak bunga immortelle memiliki manfaat sebagai antimikroba dan antioksidan alami yang dapat mencegah iritasi dan menjaga kelembutan area intim.

Notes : Betadine Feminine Wash/Wipes juga TIDAK mengandung SLS (Sodium Laureth Sulfate) yang dapat membuat iritasi kulit dan juga tidak mengandung Paraben, sehingga aman digunakan untuk ibu hamil dan menyusui.


Memahami bahwa kebutuhan setiap wanita itu berbeda, Betadine meluncurkan Betadine Feminine Wash dalam bentuk liquid, foam, dan wipes. Untuk varian liquid dan foam masing-masing memiliki 4 varian dengan manfaat yang berbeda.

1. Gentle Protection Immortelle (Kemasan Ungu)
Terbuat dari bahan alami bunga immortelle  untuk menjaga kesehatan alami kewanitaan. 
* Varian ini merupakan varian original dari Betadine Feminine Wash. Untuk produk wipes baru tersedia varian original (ungu).

2. Fresh & Active Lemon Verbena (Kemasan Hijau)
Mengandung Lemon Verbena yang memberikan sensasi kesegaran di area kewanitaan, cocok untuk wanita aktif, berkeringat karena aktivitas outdoor atau berolahraga.

3.  Odour Control Witch Hazel (Kemasan Biru)

Mengandung Witch Hazel yang bantu mengatasi bau tak sedap di area kewanitaan, cocok untuk kalian yang sibuk seharian ataupun berada di udara lembab.

4. Moisturizing Calendula Oil (Kemasan Pink)

Mengandung Calendula yang mengandung kelembapan yang pas di area kewanitaan, cocok untuk wanita yang mengalami kering pada area kewanitaan, seperti wanita yang baru melahirkan atau sudah menopause.

Betadine Feminine Wash Foam



Kalau disuruh pilih, aku lebih suka Betadine Feminine Wash dalam bentuk foam. Aku suka dengan sensasi foam yang lembut dari produk ini. Tapi manfaat nya sama saja koq untuk yang liquid dan foam, tergantung kebutuhan. Untuk kemasan liquid bentuk botolnya lebih slim jadi lebih travel friendly. Sedangkan yang foam bentuk botolnya berbentuk sylinder dan ujung botolnya berbentuk pump.



Di bagian kemasan terdapat informasi dan desktripsi lengkap tentang manfaat produk dan perbedaan setiap varian.

Foamnya itu benar-benar lembut dan aromanya enak banget. Orang rumah juga langsung jatuh cinta sama produk ini dan enggak mau pindah ke produk lain. Kata mamaku "enak banget ya produknya, trus terbukti aman lagi!"


Kemarin aku beli dua varian sekaligus, warna hijau dan biru. Pas banget untuk aku yang sering sibuk aktifitas kantoran dan sering berolahraga. Pada saat berolahraga bagian tubuh yang paling berkeringat dan terasa lembab itu di daerah pangkal paha dan area intim. Hal itu sering kali menjadi penyebab vagina gatal dan memili bau tak sedap. Peran Betadine Feminine Wash Foam sangat membantuku untuk menjaga area intim agar tetap bersih. Untuk varian Fresh & Active Lemon Verbena (warna hijau) menurutku lebih segar setelah dipakai, ada sedikit sensasi mentol. Sedikit bangeeeet ya, jadi samar-samar gitu. Miss V aku lebih kerasa segar apalagi kalau dipakai setelah berolahraga.

Cara Penggunaan:
Tuangkan Betadine Feminine Wash Foam ke tangan yang telah dibasahi. Usapkan di area kewanitaan dan bilas dengan air bersih.

Betadine Feminine Wipes Wipes Gentle Protection


Betadine itu mengerti banget ya urusan soal kebersihan organ intim! Aku sangat terbantu dengan adanya Betadine Feminine dalam bentuk Wipes yang memiliki kemasan sangat praktis untuk aku bawa ke mana-mana. Jadi, kapanpun kalau aku merasa membutuhkan perawatan ekstra untuk organ intimku tinggal wipes menggunakan Betadine Feminine Wipes saja deh.


Membantu banget untuk aku yang sering buang air kecil ketika trip ke luar kota, jadi tinggal langsung pakai dan bahan dari Betadine Feminine Wipes itu 100% Biodegradable, sehingga dapat langsung di-flush dan terbukti aman.





Produk yang “biodegradable” mampu untuk terurai  dan relatif cepat secara biologis ke dalam bahan-bahan mentah alam dan membaur kembali ke lingkungan. Dua jempol untuk Betadine Feminine Wipes ini! Selain aman, ternyata ramah lingkungan juga ya.

Conclusion
Untuk perawatan sehari-hari aku mempercayakan kesehatan area kewanitaanku kepada produk Betadine  Feminine Wash agar terhindari dari hal-hal yang menggangu kesehatan organ intim. Pada saat menstruasi datang ataupun pada kondisi tertentu (seperti keputihan) aku menggunakan produk Betadine Feminine Hygiene.


Semua produk Betadine ini sudah tersedia di Guardian, minimarket, supermarket, atau apotek terdekat. Kisaran harga produk Betadine:
- Betadine Feminine Wash Foam 100ml: Rp 45.000.
- Betadine Feminine Wash Liquid 50ml: Rp 25.000.
- Betadine Feminine Wipes Gentle Protection (10 sheets) : Rp 12.000.

Yuk, mulai perhatikan kesehatan organ intim dari sekarang! Jangan sampai organ intim menjadi pusat timbulnya bakteri dan kuman yang dapat menimbulkan penyakit berbahaya. Share dong pengalaman kamu menggunakan produk Betadine di kolom comment yah.

Thanks for reading,
Ester Herliana.

1 komentar:


[REVIEW] Ellips Dry Shampoo - Solusi Rambut Berminyak

Sunday, August 05, 2018 Ester Herliana 2 Comments

Tipe rambut-ku itu cepet banget berminyak, alhasil rambut lebih mudah terlihat kusam dan tidak bervolume. Biasanya, setiap pagi aku styling rambutku dengan menggunakan sisir blow agar pangkal rambut terlihat ber-volume. Tapi masalahnya sebagai pekerja kantoran, waktuku di pagi hari itu nggak banyak. Karena aku harus menyiapkan bekal, membuat kopi dan sarapan, dan masih banyak kegiatan lainnya di pagi hari. Seringnya aku nggak memiliki banyak waktu untuk styling rambut, jadi aku sering mengikat ramutku. Kalau bad hair day ke kantor bener-bener bisa merubah moodku seharian loh. Karena, menurutku rambut itu merupakan hal yang sangat penting untuk perempuan.

Nah, untuk mengakali hal itu biasanya aku menggunakan bedak bayi sebagai solusi instan untuk membuat rambut lebih ber-volume. Memang sih rambut itu langsung bervolume secara instan, tapi rambutku jadi kaku dan terlihat putih-putih di akar rambut efek warna dari bedak bayinya. :( Menggunakan bedak bayi juga nggak membuat rambutku terlihat fresh dan wangi, tapi malah tambah terlihat kusam. Setelah struggle berlama-lama akhirnya ada satu produk yang bener-bener bisa jadi andalan aku! Dry Shampoo dari Ellips adalah solusi tepat untuk permasalahan rambutku.


Kenapa? Aku akan bahas secara detail tentang produk ini, lets keep scrolling~ ❤ 

Fungsi utama dari produk ini secara instan akan menyerap minyak berlebih di rambut, membuat rambut lebih halus, ber-volume, dan aromanya tahan lama.


Ellips Dry Shampoo hadir dalam dua ukuran: 200ml dan 50ml. Untuk ukuran 50ml bener-bener pas banget untuk dibawa ke mana-mana. Bahkan aku juga selalu bawa di dalam make-up pouch , jadi setiap kali ngerasa bad hair-dry aku tinggal semprot aja Ellips Dry Shampoo. 


Aplikatornya itu berbentuk spray dengan ukuran lubang yang kecil. Jadi waktu di semprot pas banget kena bagian rambut yang diinginkan. Ellips Dry Shampoo juga hadir dalam 4 varian aroma:
1. Blossom (Aroma bunga) - Kemasan Pink Tua 
2. Fruity (Aroma buah-buahan) - Kemasan Ungu
3. Breeze (Aroma yang menyegarkan) - Kemasan Hijau
4. Exotic (Aroma tropis) - Kemasan oranye



Bagian belakang kemasan terdapat informasi lengkap seputar produk, cara pemakaian, expired date, manufactured info, ingredients. Dry Shampoo dari Ellips ini juga sudah lulus BPOM dan bersertifkiat HALAL.


Cara Pemakaian Ellips Dry Shampoo dengan satu menit saja:
1. Kocok kemasan terlebih dahulu.
2. Semprotkan dry shampoo dari kulit kepala dengan jarak spray 30cm dari rambut.
3. Pijat pangkal rambut secukupnya, tata rambut dengan sisir.

Selalu perhatikan jarak kalian menyeprotkan dry shampoo ya, karena jika jaraknya terlalu dekat dikhawatiorkan dry shampoo akan menumpuk di rambut dan akan meninggalkan noda putih.


Aroma dary dry shampoo ini bener-bener seperti aroma shampoo. Setelah pemakaian rambut terasa lebih ber-volume, membuat rambut lebih halus, dan wanginya seperti habis sampoan tanpa keramas! Amazing nya, aku enggak usah berlama-lama lagi styling rambut, hanya dengan 1 menit saja rambutku terlihat seperti habis keramas.


Conclusion: 
Gambar di atas, aku hanya menyemprotkan Dry Shampoo di bagian pangkal rambut sekitar 3 kali di bagian yang berbeda. Kalau kalian perhatikan baik-baik, rambutku terlihat lebih bervolume. Aroma dry shampoo ini bener-bener wangi banget dan membuat rambut terasa segar dan halus. Hampir tidak meninggalkan residu putih sama sekali di rambut. Cocok banget untuk kalian yang memiliki rambut berminyak. I can be more confidence , achieve more and I can do wathever I want to do with Ellips Dry Shampoo.


"Ellips dry shampoo merupakan solusi untuk fix my greasy hair while I don't have enough time to washing."

Sudah banyak loh temen-temenku yang membuktikan kebagusan dari Ellips Dry Shampoo, kaliah harus cobain juga! Ellips Dry Shampoo bisa kalian beli di drugstore atau secara online di :
Lazada : Website Lazada
Tokopedia : Website Tokopedia

Harga:
Untuk ukuran 50ml : Rp 30.000 - Rp 32.000
Ukuran 200ml : Rp 56.000 - Rp. 58.000

Thanks for reading! 

2 komentar:


[REVIEW] SMOOTO TOMATO SERIES (SERUM , MASK , SOOTHING GEL)
SKINCARE THAILAND

Friday, August 03, 2018 Ester Herliana 1 Comments

Mungkin brand Smooto masih terdengar asing di Indonesia ya?
Padahal Smooto ini adalah skincare best selling asal Thailand loh! Penasaran enggak dengan product-product-nya? Yuk kenalan dengan rangkaian produk dari Smooto ❤


Smooto berasal dari salah satu perusahaan asal Thailand yaitu Global Medical (Thailand), Co., Ltd. Perusahaan ini didirikan oleh apoteker, ilmuwan, dan ahli di berbagai bidang. Dengan menggunakan teknologi asal Jepang, Smooto memberikan produk-produk berkualitas tinggi dan aman kepada pelanggan. Bahan-bahan produk Smooto berasal berbagai ekstrak buah dari Jepang, yang memberdayakan makanan untuk membuat kulit terlihat cantik alami, seperti nilai kulit asli Jepang. 


Di post kali ini aku akan membahas tiga rangkaian produk series Tomato dari Smooto. Langsung simak saja reviewnya ya.


SMOOTO TOMATO COLLAGEN WHITE & SMOOTH MASK


Masker ini dikemas dalam bentuk sachet, satu kemasan berisi 2 masker. Smooto Tomato Collagen Smooth Mask dibuat dari buah tomat yang menyegarkan dan memiliki banyak manfaat untuk kulit wajah.






Klaim:
1. Mengembalikan kulit yang mengalami dehidrasi
2. Mencerahkan kulit
3. Mengencangkan pori-pori
4. Mengontrol minyak
5. Memberikan nutrisi baik untuk kulit.
6. Melembabkan kulit

Tekstur & Aroma :

Masker ini berwarna orange sedikit kemerahan dengan paduan butiran berwarna merah. Aromanya enggak terlalu menyegat dan bukan aroma tomat juga (?). Setelah diaplikasikan ke wajah aroma dari masker ini samar-samar menghilang koq. Aku selalu suka dengan tekstur mask wash off yang mild seperti Smooto Tomato Collagen Smooth Mask ini.

Cara Pemakaian :
1. Bersihkan wajah dari kotoran dengan facial foam.
2. Oleskan masker secara merata ke seluruh wajah.
3. Diamkan masker selama 5-10 menit
4. Bersihkan wajah dengan menggunakan air hangat.
Note : Gunakkan masker 2-3 kali seminggu


Aku suka dengan efek menyegarkan setelah menggunakan masker ini. Untungnya di kulitku sama sekali tidak ada masalah apapun. Untuk efek mencerahkan nya belum terlalu kelihatan, mungkin harus rutin kurang lebih satu bulan pemakaian. Aku suka dengan teksturnya yang ringan dan sangat melembabkan kulitku.

Harga : Rp. 35.000


SMOOTO TOMATO COLLAGEN WHITE SERUM


Satu sachet Smooto Collagen White Serum ini mengandung likopen setara dengan 10 buah tomat yang membuat kulit lebih cerah merona bercahaya dari sebelumnya.

Smooto Collagen White Serum dikemas dalam bentuk sachet dengan tutup kecil di bagian atasnya. Aku suka dengan kemasanya yang irit tempat untuk dibawa saat travelling. Selain itu tutup kecil di atasnya membantu isi kemasan tetap higienis.



Klaim:
1. Cocok untuk semua jenis kulit.
2. Memiliki 10x manfaat dari serum biasa untuk memulihkan kulit yang rusak agar terlihat lebih cerah merona.
3. Kaya akan nutrisi untuk kulit.

Tekstur & Aroma:


Aroma nya menurut agak sedikit menyengat jika dibandingan dengan produk lainnya. Teksturnya ringan dan mudah sekali menyerap di wajah. Warna serumnya berwarna putih dan ada pink-pinknya, ada butiran kecil berwarna merah. 

Cara Pemakaian:
1. Oleskan pada kulit yang bersih.
2. Gunakkan serum merata ke seluruh wajah.
Note : Gunakkan pagi dan sore hari untuk hasil yang maksimal.


Setelah dipakai kulitku jauh lebih terasa lembab dan kenyal. Aku suka banget dengan serum ini. Setelah pemakaian rutin efek mencerahkannya enggak instan putih gitu sih, tapi aku lebih merasa kulitku lebih sehat dan cerah.

Harga: Rp. 35.000

SMOOTO TOMATO BULGARIA YOGHURT WHITENING SOOTHING GEL

Shooting gel ini terbuat dari jus tomat 99% dicampur dengan yogurt Bulgaria. Gel ini cocok untuk semua jenis kulit.




Klaim:
1. Membantu mencerahkan kulit
2. Menyamarkan bintik hitam dan hiperpigmentasi
3. Mengecilkan pori-pori sehingga kulit terasa lembut, halus dan terlihat sehat
4. Melindungi terhadap jerawat
5. Kandungan snail nya juga mengurangi ukuran pori dan mencegah pori-pori tersumbat

Tekstur dan Aroma:


Walaupun produk ini adalah gel, tapi teksturnya sedikit padat dan agak kental. Gel nya berwarna putih polos tanpa ada butiran merah seperti produk masker dan serumnya. Aroma nya juga lembut dan mudah menyerap.

Cara Pemakaian :

Soothing gel ini serbaguna, bisa dioleskan di bagian tubuh (luar) manapun yang membutuhkan kelembaban ekstra.


Shooting Gel biasa aku gunakkan di bagian tubuh yang kering seperti tumit dan sikut. Setelah dipakai kulit terasa instan lembab dan enggak ada rasa lengket sama sekali.

Harga : Rp. 45.000

Conlusion:
Dari ke-tiga produk nya, aku paling suka dengan soothing gel nya karena sangat ringan dan melembabkan kulitku seketika. Semua produknya super travel friendly! Bisa nih jadi alternatif skincare untuk dibawa liburan. Oh ya, semua produk Smooto ini sudah lulus BPOM dan sudah terjual 90 juta pcs di Thailand loh!

Dibanding beli sample berukuran kecil, aku lebih prefer membeli rangkaian produk dari Smooto untuk dibawa liburan! ❤

Untuk informasi lebih lanjut , kalian bisa mengunjungi media social Smooto Indonesia :
Website :  http://smooto.co.id
Instagram : @smootoindonesia


1 komentar: