[REVIEW] Aromatherapy Serbaguna dari Treetment Indonesia

Tuesday, February 20, 2018 Ester Herliana 1 Comments

Happy Weekend everyone :)

Apa sih yang kalian lakukan di akhir pekan? Kalau tidak ada acara di akhir pekan, aku pribadi lebih suka menghabiskan waktu dengan bersantai di rumah dan menikmati "me-time". Menulis dan mempersiapkan konten blog merupakan salah satu "me-time" ku loh. Aku selalu enjoy ketika menghabiskan akhir pekan dengan berfoto untuk materi blog yang akan aku tulis. Inspirasi terbesar aku datang di hari weekend begini. Contohnya saat ini nih, aku lagi menikmati weekend ku sambil menulis blog dan mendengarkan musik dan gak lupa ditemani aroma menyegarkan aromatherapy yang baru aku dapet dari Treetment Indonesia (@treetment.id). Such a beautiful weekend for me ! :)


Treetment Aromatherapy hadir dalam 2 ukuran botol yang berbeda: 10 ml dan 30 ml. 1 botol 10 ml memiliki kapasitas pemakaian 20 hari, sedangkan kemasan 30 ml memiliki kapasitas hingga 60 hari. Aku mendapatkan dua varian aromathertapy dari Treetment Indonesia , yaitu Bamboo dan Lavender. Bukan sekedar untuk wewangian saja, ternyata aromatherapy ini memiliki banyak manfaat baik.


❤ Manfaat Treetment Aromatherapy: 
1. Aromanya dapat membangkitkan semangat.
2. Mencegah serangga.
3. Menghilangkan bau tak sedap.
4. Menyegarkan ruangan.
5. Menghilangkan bau rokok.

Untuk menikmati aromatherapy oil dibutuhkan diffuser untuk menyebarkan essential oil ke udara sekitar. Diffuser itu banyak jenisnya dan manfaatnya pun berbeda-beda. Dulu aku suka menikmati aromatherapy dengan menggunakan candle diffuser, di mana diffuser ini akan memanaskan oil untuk menghasilkan uap panas dan menyebarkan aroma nya ke udara. Walaupun relatif murah, tapi ternyata candle diffuser dinilai tidak optimal karena senyawa kimia dari essential oil akan cepat rusak jika dipanaskan.


Aku lebih suka menikmati aromatherapy dengan menggunakan ultrasonic diffuser. Salah satu diffuser yang aku suka banget adalah Ultrasonic Diffuser dari Leisure. Dengan desain yang terbuat dari gelas yang dapat memencarkan cahaya, akan menambahkan sensasi rileks dan menyejukan. Cara kerja diffuser ini dengan memanfaatkan getaran dalam air, partikel ultra halus pada kabut yang dihasilkan akan membuat essential oil yang dihasilkan lebih optimal. Selain itu, tangki air dan volume kabut yang besar dapat mengisi ruangan yang besar dan lebih tahan lama. Warna cahaya yang dihasilkan dari diffuser juga bisa di set untuk cahaya tetap ataupun berubah-ubah. Tombol yang dirancang khusus pada bagian bawah membuat penyetelan lebih mudah. 

❤ Fungsi tombol:
Tekan 1X : Kabut ON & warna cahaya berubah-ubah.
Tekan 2X : Kabut ON & warna cahaya tetap.
Tekan 3X : Kabut ON & cahaya off.
Tekan 4X : Untuk mematikan diffuser.

Aroma yang keluar dari kabut diffuser sangat harum dan tidak menyengat. Butiran kabut nya juga sangat halus. Diffuser ini sangat membantu untuk menyebarkan aroma essential oil ke seluruh ruangan dengan merata.

Cara Penggunaan Treetment Ultrasonic Diffuser




1. Angkat kedua penutup diffuser.

2. Isi tanki air dengan air ledeng, jangan melebihi pembatas.
3. Tuangkan 20 ettes essential oil kedalam air di dalam tangki.
4. Letakkan kembali kedua penutupnya. (Arah vertikal ke bawah).
5. Colok adaptor ke sumber listrik dan tekan tombol di bagian dasar diffuser. (Perhatikan tanda segitiga pada sisi dasar diffuser untuk lokasi tombol).
6. Jika ingin membuang air dari dalam diffuser, buang dari lubang pembuangan. Jangan buang dari lubang ventilasi.

Diffuser ini walaupun terbuat dari gelas keramik, tapi ternyata sangat ringan dan dapat menghias sudut ruangan menjadi lebih indah.


Tips:
- Untuk hasil optimal, gunakan selalu essential oil yang larut dalam air. Seperti essential oil dari Treetnment Aromatherapy Oil.
- Jangan menggunakan diffuser yang menggunakan media panas. Karena kandungan zat aktif dari aromatherapy akan hilang. Jika kalian tidak mempunyai ultrasonic diffuser, kalian bisa menggunakan alternatif diffuser lain. Terpenting itu diffuser nya water based atau cold based.


Treetment Lavender Aromatherapy Oil


❤ Klaim :
Merelaksasi Tubuh
Meningkatkan Kualitas Tidur
Meringaknakn Stres dan Rasa Cemas

Ternyata aroma bunga lavender sudah terbukti memiliki banyak manfaat baik untuk kesehatan tubuh. Selain itu lavender juga dapat dijadikan pengobatan alternatif untuk penderita insomnia, karena lavender dapat memperlambat aktivitas sistem saraf, memperbaiki kualitas tidur, dan meningkatkan mood orang yang menderita gangguan tidur. Untuk kalian yang mempunyai masalah insomnia, tidak ada salahnya mencoba terapi menggunakan lavender aromatherapy ketimbang mengkonsumsi obat atau pil lelap.


Biasanya aku menggunakan varian Treetment Lavender Aromatherapy Oil di malam hari sebelum tidur. Aromanya sangat menenangkan dan lembut sekali. Awalnya, aku agak ragu bener gak ya aroma lavender-nya bisa menenangkan tidur. Ternyata, surprisingly aku benar-benar bisa tidur pules dan bangun pagi hari badan lebih segar dan fit.

Treetment Bamboo Aromatherapy Oil

❤ Klaim :
Meningkatkan Ketahanan Mental
Membangkitkan Semangat

Bangsa Cina kuno memanfaatkan khasiat bambu untuk melepaskan energi negatif dan mencerahkan aliran energi. Aroma bamboo dengan nuansa pohon yang rimbun dalam ruangan dipercaya memiliki khasiat untuk mendatangkan perasaan bangga dan apresiasi terhadap diri sendiri berkat aliran energi yang bersih positif.



Coba deh gunakan Treetment Bamboo Aromatherapy Oil ketika kalian membutuhkan semangat dan energi yang tinggi. Aku biasa menggunakan ketika sedang bekerja dan menulis blog. Aroma nya bisa  menambah semangat dan memberikan energi positif.

Kesimpulan



Aromatherapy sangat bekerja efektif melalui indra penciuman, teruatama untuk mempengaruhi mood ku sepanjang hari. Varian bamboo misalnya, benar-benar bisa membuat mood dan energi positifku bangkit. Aku menjadi lebih tenang ketika bekerja dan dapat efektif membangkitkan kreativitasku. Mungkin karena aromanya yang dapat mempengaruhi perasaan.

Let's try! Ternyata banyak sekali ya manfaat dari penggunaan aromatherapy :) Jangan salah beli ya, karena sekarang sudah banyak sekali aromatherapy oil palsu beredar di pasaran. Aku sangat merekomendasikan Treetment Aromatherapy oil karna sudah terjamin mutu nya.

Untuk info produk lebih lengkap kalian bisa kunjungi media Social Treetment Indonesia :
Facebook : Treetment Indonesia 
Instagram : @treetmentindonesia

Thank You for reading :)
See u on my next post 

1 komentar: